Kembali aku beradu,
Yang menguji diri ku,
Tentang amalan ilmu ku,
Setiap hari dalam masa sekolah berganti,
Berjalan hilir mudik dengan kaki,
Panas-hujan ku lalui,
Dan niatku tulus untuk sang Rabbi,
Bukan memburu materi,
Atau selembar ijasah dan toga bertali
Beberapa nomor lagi tak terisi,
Kelas berbisik tak terkendali,
Mencari jawaban kesana kemari
Ah, aku memang belajar hari ini,
Tapi mana tahulah aku soal apa ini?
Aku diuji lagi,
Mau diam saja atau turut beraksi,
Melirik samping kanan dan kiri,
Ya… aku sudah tahu,
Semoga kejujuranku ini bisa menyelamatkanku,
Setidak-tidaknya di hari pertanggung jawaban nanti
Akhirnya aku berdiri,
Melangkah penuh percaya diri,
Meski jawaban ragu menghiasi,
Inilah usaha maksimal yang aku miliki,
Dengan usaha sendiri.
Terinspirasi Suasana Ujian.
Comments
Post a Comment